PENGARUH STRATEGI PROMOSI DAN DISKON VIA SOSMED TERHADAP MINAT KONSUMEN DI SULUNG PRODUCTION SANGATTA

Nurhalifah, Nurhalifah (2024) PENGARUH STRATEGI PROMOSI DAN DISKON VIA SOSMED TERHADAP MINAT KONSUMEN DI SULUNG PRODUCTION SANGATTA. Other thesis, Sekolah Tinggi Agama Islam Sangatta.

[thumbnail of abstrak] Text (abstrak)
Nurhalifah 20.2.21.047-2.pdf - Published Version

Download (94kB)
[thumbnail of pendahuluan] Text (pendahuluan)
Nurhalifah 20.2.21.047.pdf - Published Version

Download (1MB)
[thumbnail of full skripsi] Text (full skripsi)
Nurhalifah 20.2.21.047.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Nurhalifah NIM 20.2.21.047. Pengaruh Strategi Promosi via Sosmed Terhadap Minat Konsumen di Sulung Production Skripsi Jurusan Syariah Program Studi Ekonomi Syariah STAI Sangatta Kutai Timur. Dibimbing oleh Mahfud Ifendi, M.Pd.I selaku pembimbing I dan Achmad Fahrudin, M.S.I selaku pembimbing II.

Jenis penelitian ini termasuk penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data yang saling melengkapi, yaitu teknik kuesioner untuk mendapatkan data penelitian dengan cara penskoran dari responden, Kemudian teknik observasi untuk mengamati secara langsung kegiatan yang berlangsung di Sulung Production, lalu teknik dokumentasi untuk mendapatkan beberapa data pendukung yang juga diperlukan dalam penelitian ini. Populasi dalam penelitian ini adalah 150 konsumen pada tahun 2024 dan di ambil 30 responden untuk dijadikan sampel. Selanjutnya untuk menganalisa data tersebut, maka peneliti menggunakan rumus Korelasi Spearman dan Korelasi Berganda.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Strategi Promosi dan Diskon Via Sosmed Terhadap Minat Konsumen di Sulung Poduction Sangatta. Sulung Production Sangatta merupakan salah satu percetakan yang terletak di wilayah Kutai Timur, Kalimantan Timur, yang menyediakan berbagai produk dan jasa, seperti mencetak undangan, stiker, spanduk juga jasa sablon, pembuatan stempel, id card, Nota NCR dan lain-lain.

Dari hasil perhitungan dengan menggunakan SPSS yang tertera di Bab IV, menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara variabel Promosi X1 dengan Minat Konsumen Y dengan keeratan pengaruh yang “Sangat Kuat”, dengan nilai korelasi 0,941 positif. Juga terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara variabel Diskon X2 dengan Minat Konsumen Y dengan keeratan pengaruh yang juga “Sangat Kuat, dengan nilai korelasi 0,800 positif. Berdasarkan hasil penelitian di atas dapat diambil kesimpulan sebagai berikut: Pengaruh Strategi Promosi dan Diskon Via Sosmed Terhadap Minat Konsumen positif dan memiliki keeratan yang terbilang “Sangat Kuat”

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Promosi, Diskon dan Minat Konsumen
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Jurusan Syariah > Ekonomi Islam
Depositing User: STAI Sangatta
Date Deposited: 06 Feb 2025 02:49
Last Modified: 06 Feb 2025 02:49
URI: http://digilib.staiskutim.ac.id/id/eprint/137

Actions (login required)

View Item
View Item